Perlu Anda ketahui bahwa ada banyak karakteristik media online. Media online yakni sebutan secara umum untuk bentuk media dengan basis telekomunikasi dan multimedia. Pengertian media online terbagi dua, yakni secara umum dan khusus. Secara umum, pengertian media online ini sebagai sarana komunikasi yang tersaji secara online melalui internet. Misalnya seperti situs web (website) dan aplikasi (app). Aplikasi perpesanan seperti WhatsApp dan Telegram juga termasuk dalam pengertian media online secara umum.
Media online ini segala jenis atau format media yang hanya dapat Anda akses melalui koneksi internet. Biasanya yang berisikan teks, foto, video, dan suara (audio). Dengan kata lain, media online yang artinya sebagai media yang mendapat akses melalui internet. Sementara, pengertian media online secara khusus yakni dalam konteks media komunikasi massa seperti media siber atau situs berita (news site).
Inilah Karakteristik Media Online yang Perlu Diketahui
Penggunaan media online saat ini memiliki peran penting. Hal ini tidak terlepas dari karakteristik yang dimilikinya. Berikut ini adalah beberapa karakteristiknya.
Pembaruan
Pembaruan informasi dapat proses yang mudah dan cepat. Baik yang berupa koreksi substansial dan redaksional, serta berupa perkembangan terbaru seperti isu atau peristiwa. Penyajian informasi yang sifatnya realtime ini menjadikan tidak adanya waktu yang istimewa dan tidak ada istilah tenggat waktu (deadline). Hal ini sebab penyediaan informasi yang berlangsung tanpa terputus dan hanya tergantung kapan pengguna akan mengaksesnya.
Cepat
Tentu saja dapat memposting atau mengunggah kejadian atau peristiwa dalam hitungan detik. Kehadiran media online ini akan mempercepat publikasi dan distribusi informasi ke publik. Bahkan dengan jangkauan global dalam waktu yang bersamaan.
Interaktivitas
Karakteristik media online ini yang paling membedakannya dengan media konvensional. Adanya interaksi antara redaksi dengan pembaca dan antar-pembacanya. Dengan karakteristik ini yang sifatnya dua arah dan egaliter. Terdapat berbagai fitur seperti kolom komentar, chatroom, serta social share. Oleh karena itu, memungkinkan pembaca untuk menyampaikan secara langsung koreksi, keluhan, saran, atau tanggapan, bahkan dapat langsung membalasnya.
Baca juga : Pengertian Media Online, Kelebihan, Kekurangan, dan Manfaatnya
Personalisasi
Pembaca atau penggunanya semakin otonom dalam menentukan informasi penting. Media online ini tentu memberikan peluang untuk setiap pembaca hanya menerima informasi yang relevan bagi dirinya. Selain itu, dapat menghapus informasi yang tidak penting. Selektivitas informasi dan sensor berada pada tangan penggunanya.
Pembaca atau pengguna bebas menerima informasi mana saja yang cukup penting atau menarik. Pembaca hanya perlu klik judul berita yang diinginkan dan mengabaikannya yang tidak menarik. Melalui media online, pengguna juga dapat mencari informasi dengan mudah. Misalnya melalui mesin pencari (search engine), terutama Google, serta kotak pencarian sebuah web.
Kapasitas Tidak Terbatas
Karakteristik media online lainnya yang memiliki kapasitas tidak terbatas. Media online memiliki halaman atau waktu (durasi) tidak terbatas seperti pada media cetak dan media penyiaran. Media online dapat mempublikasikan berita sebanyak mungkin dan sepanjang mungkin. Berita yang tersaji juga tersimpan atau terdokumentasikan dengan baik. Oleh karena itu, yang dapat Anda akses kapan saja melalui kotak pencarian, kategori, ataupun label/tag.
Kapabilitas Multimedia
Media online dapat menyajikan informasi berupa teks, suara, gambar, bahkan video. Hal ini tentu menjadi kelebihan dari media online dibandingkan media konvensional.
Terhubung dengan Sumber Lain
Setiap penyajian data dan informasi juga dapat terhubung dengan sumber lainnya. Sumber ini juga ada kaitannya dengan informasi tersebut atau dari sumber-sumber luar.
Baca juga : Jenis-Jenis Media Online yang Harus Anda Ketahui
Berbagai karakteristik media online ini memang perlu untuk Anda ketahui. Dengan karakteristik tersebut menjadikan media yang memiliki peran penting saat ini dan bermanfaat bagi banyak pihak.
-
Ping-balik: Pengertian Media Online, Kelebihan, Kekurangan, dan Manfaatnya
-
Ping-balik: Contoh Media Online yang Efektif Digunakan untuk Promosi
-
Ping-balik: Sarana Promosi dengan Media Online jadi Peluang Usaha Terbaik
-
Ping-balik: Kelebihan Media Online yang Orang Andalkan pada Masa Kini
-
Ping-balik: Jenis-Jenis Media Online yang Harus Anda Ketahui